Posisi Tidur yang Aman dan Nyaman Untuk Ibu Hamil Muda!

Wpfreeware 2023-08-16 11:00:00 health

Tahukah Sobat Glamours? Tidur nyenyak bisa menjadi hal yang sulit didapatkan ketika sedang hamil muda. Pasalnya, posisi tidur yang biasanya nyaman kini menjadi kurang nyaman akibat perut yang mulai membesar. Meski demikian untuk mendapatkan tidur yang nyaman dan aman, Sobat Glamours perlu menerapkan dua posisi berikut ini.


Dari sekian banyak posisi tidur yang ada, setidaknya ada dua posisi tidur yang disarankan saat hamil muda, yaitu:


Tidur miring (sleep on side / SOS)

Bumil, Ketahui Posisi Tidur yang Aman Sesuai Usia Kandungan

Source: Pinterest

Tidur miring ke kiri dengan lutut ditekuk adalah salah satu posisi tidur yang paling nyaman untuk ibu hamil muda. Selain nyaman, posisi ini juga sangat baik untuk kehamilan,  karena bisa meningkatkan aliran darah dan nutrisi ke janin. Agar posisi tidur semakin nyaman, Anda bisa menaruh bantal di bawah perut, di antara kaki, serta di belakang punggung. Posisi tidur miring ke kiri ini juga sangat baik untuk ibu hamil muda yang mengalami sesak napas dan nyeri punggung.


Tidur setengah Duduk

5 Posisi yang Bisa Kamu Coba Saat Proses Persalinan - Alodokter

Source: Pinterest

Tidur dengan posisi setengah terduduk juga cukup membuat ibu yang sedang hamil muda merasa nyaman. Posisi ini juga bisa meringankan nyeri ulu hati yang sering terjadi selama trimester pertama kehamilan.


Nyeri ulu hati pada ibu hamil umumnya dipicu oleh hormon progesteron yang menyebabkan otot antara lambung dan kerongkongan melemah. Alhasil, makanan dan asam lambung yang ada di dalam lambung dapat kembali naik ke kerongkongan. Untuk posisi tidur terduduk yang lebih nyaman, Anda bisa menambahkan berapa bantal di bawah punggung.


Pada awal kehamilan, sebenarnya belum terjadi perubahan fisik yang signifikan, sehingga ibu hamil masih bisa tidur dengan berbagai posisi yang disukai. Hanya saja, ketika ukuran perut sudah kian membesar, sebaiknya tidur dengan posisi miring atau setengah duduk dan hindari posisi terlentang atau tengkurap.


Comment

Similar Post You May Like